Friday, July 4, 2014
SLEEP PARALYSIS MASIH MENJADI MISTERI DAN SELALU MENGHANTUI BEBERAPA ORANG
9:13 PM
| Posted by
Terry Lewis
|
Tidur merupakan suatu aktifitas pasif yang dilakukan orang
untuk beristirahat sementara. Namun, terkadang beberapa orang merasakan
perbedaan saat tidur. Perbedaan yang dimaksud adalah orang terbangun dari
tidur, tetapi sulit bergerak ataupun berteriak, seperti mereka ingin bangun
dari tidurnya, namun ada sesuatu yang menahan mereka.
APA ITU SLEEP PARALYSIS?
Sleep Paralysis merupakan suatu keadaan manusia dalam
setengah sadar, sehingga Ia terjebak dalam keadaan sadar dalam dunia nyata dan
manusia tidak sadar dalam dunia nyata atau sadar dalam dunia mimpinya. Orang
yang mengalaminya tentu sangat mengerikan, karena pada status Sleep Paralysis,
mereka mendapatkan penglihatan dan pendengaran yang mengerikan dan menyeramkan,
dalam mata tertutup dan setengah sadar, mereka mendengar suara aneh seperti
ketukan pintu, meja, lantai yang berulang-ulang namun semakin keras, dan
mendapat penglihatan seperti wajah yang menyeramkan. Sleep Paralysis dapat
terjadi pada laki-laki dan perempuan dan gangguan tidur ini pertama kali dapat
terjadi pada usia 14 – 18 tahun.
PANDANGAN TENTANG SLEEP PARALYSIS
Menurut medis, Sleep Paralysis merupakan suatu keadaan di
mana seseorang mendapat tidur lumpuh yang disebabkan oleh keadaan fisik mereka
yang sangat lelah. Sehingga mereka tidak bisa melakukan apa-apa karena kondisi
tubuh yang sangat lemah dan saraf tidak respon secara penuh. Mereka hanya dapat
diam selama 1 menit hingga 3 menit dalam keadaan setengah sadar. Namun sangat
menyakitkan jika mereka diam, karena mereka mendapat penglihatan dan
pendengaran yang mengerikan, terkecuali mereka dapat menahan dan menghadapinya.
Menurut kepercayaan dahulu, Sleep Paralysis disebabkan oleh
aktifitas roh atau jin. Mereka yang mengalaminya, disebabkan oleh tindihan roh
yang datang pada mereka dan menahannya hingga mereka tidak bisa melakukan apa
pun, seperti dada mereka ditahan hingga sesak nafas. Tindihan berlangsung dalam
hitungan detik hingga menit. Pada saat itu, mata mereka tertutup namun dalam
kondisi setengah sadar dan keadaan tersebut membawa mereka untuk mengalami
halusinasi, seperti melihat bayangan hitam di sekitar tempat tidur dan suara
aneh.
Kesimpulannya gangguan tidur ini masih merupakan hal yang
misterius saat ini. Banyak peneliti telah mengemukakan hasil penelitian mereka,
namun tidak selalu penelitian mereka benar, karena belum ada bukti yang jelas. Beberapa
orang juga percaya gangguan tidur ini disebabkan oleh roh jahat. Namun, tidak
juga semua roh jahat, karena ada yang mengatakan bahwa tindihan roh ini berasal
dari roh keturunan kita atau roh keluarga kita yang telah meninggal lamanya. Beberapa orang juga mengatakan bahwa mereka yang mengalaminya, pernah melihat sosok alien di sekitar mereka.
APAKAH SLEEP PARALYSIS BERBAHAYA?
Gangguan tidur ini tentu perlu diwaspadai dan jangan
dianggap remeh juga. Meski biasa terjadi, gangguan tidur ini merupakan pertanda
narcolepsy, yaitu serangan tidur mendadak tanpa adanya tanda mengantuk. Dalam keadaan
tubuh yang sangat lelah, mereka dapat mengalaminya secara cepat, pada saat
mereka baring di tempat tidur, mereka belum memejamkan mata mereka, namun pada
hitungan detik, mereka akan tidak sengaja memejamkan mata karena sudah merasa
sangat lelah, dan pada saat itu mereka mendapat penglihatan gelap dan mendengar
suara-suara aneh seperti bunyi ketukan pintu, bunyi gesekan pisau, suara
teriakan perempuan yang semakin keras dan suara aneh lainnya. Tentunya, semua
suara dan penglihatan merupakan halusinasi mereka saat tahap Sleep Paralysis.
Pada umumnya, penyebab Sleep Paralysis adalah kurangnya
tidur seseorang, perlu diketahui, kebutuhan tidur seseorang adalah 8-10 jam
setiap malam. Sleep Paralysis selalu dan biasanya terjadi pada cara posisi
tidur seseorang, pada umumnya terjadi pada posisi tidur telentang (wajah
menghadap keatas seperti seseorang yang terlelap dalam tidurnya).
MITOS SLEEP PARALYSIS DI BERBAGAI NEGARA
- Meksiko, disebut ‘se me subio el muerto’. Sebuah kepercayaan sebagai kejadian adanya arwah orang yang meninggal dan menempel pada seseorang.
- Islandia, disebut ‘mara’ yaitu hantu yang menduduki dada seseorang di malam hari dan hantu tersebut berusaha membuat orang tersebut sesak nafas hingga mati.
- Jepang, yaitu ‘karabasan’. Kepercayaan yang menyebutkan seseorang yang diikat oleh roh sehingga tidak dapat melakukan apa-apa.
- China, disebut ‘gui ya shen’ yaitu gangguan hantu atau roh yang menekan tubuh seseorang.
- Afro-Amerika, gangguan tidur ini disebut ‘the devil riding your back’. Roh atau hantu yang sedang menaiki bahu seseorang.
- New Guinea, gangguan tidur ini merupakan suatu fenomena yang disebut ‘Suk Ninmyo’. Pohon keramat yang hidup dari roh manusia dan memakan roh manusia di malam hari agar tidak mengganggu manusia di siang hari. Namun, biasanya orang yang sedang diburu pohon ini akan terbangun dan terjadi Sleep Paralysis.
Subscribe to:
Post Comments
(Atom)
Search
Total Pageviews
Terry Admaja - Paralavka Production 2014. Powered by Blogger.
Translate
Popular Posts
-
CLICK HERE TO TRANSLATE INTO INDONESIAN Sleep is a passive activity that people do to rest awhile. However, sometimes, some people fe...
-
This horror films are made and aired on the big screen this got the attention of many viewers because of the story and the effect. But,...
-
Mungkin orang awam atau orang tidak mengenal komputer lebih dekat belum tahu tentang battery laptop. Battery laptop juga ada umur...
-
Who knows Avril Lavigne? Beautiful singer and she has a beautiful voice to rock us! The way you listen to her songs to make your day be...
-
Flappy Plane (inspired by Flappy Bird). It's quite different to play. Players just move the plane with mouse to the right or to the l...
-
Do you want eat oatmeal for dinner? Probably not. Yet eating at night is biologically more unnatural than cereal for supper, and may exp...
-
PHOTO MOTION V.2 Created by Terry Admaja Made with Adobe Flash PLEASE WAIT TILL COMPLETE . . Problem loading? Click here ...
-
There are so many ways to make Internet connection become faster, I have a little trick and easy to use. I have used this trick and it works...
-
THE EXPATRIATE Relase date: May 10, 2013 (USA) Director: Philipp Stölzl Cast: Aaron Eckhart, Olga Kurylenko, Liana Liberato, Garrick Hago...
-
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Etiam pharetra, tellus sit amet congue vulputate, nisi erat iac...
0 comments:
Post a Comment
Please comment my blog, give your opinion!
Thanks Yeah!